UJI EFEK ANALGESIK EKSTRAK BONGGOL NANAS (Ananas Comosus L.) PADA MENCIT JANTAN YANG DIINDUKSI ASAM ASETAT
Abstract
Dalam industri pengolahan buah nanas, selalu meninggalkan limbah yang cukupbanyak.Umumnya limbah nanas berupa batang, daun, kulit dan bonggol yangbelum dimanfaatkan secara optimal, bahkan hanya digunakan sebagai pakanternak.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsentrasi ekstrak terhadap uji efekanalgesik ekstrak etanol bonggol nanas (Ananas comosus L.) pada mencitjantan yang diinduksi asam asetat. Penelitian ini menggunakan metode eksperimental laboratories (percobaan laboratorium). Populasi dalam penelitian ini menggunakan buah nanas (Ananas comosus L)yang tumbuh di perkebunan desa Selangit kota Lubuklinggau, etanol 96%, aquadesh, parasetamol tablet, Na CMC 1% , asam asetat 1%.Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak etanol bonggol nanas konsentrasi 12,5%, 25%, 50% dan 75% memiliki efek analgesik, dankonsentrasi ekstrak bonggol nanas yang paling efektif sebagai analgesik adalah pada konsentrasi 75% yaitu 69,51%, sedangkan ekstrak etanol bonggol nanas pada konsentrasi 12,5%, 25% dan 50% berturut-turut adalah 28,87%, 44,81% dan 53,33%.
References
Kumaunang, M., Kamu V. 2011. Aktivitas Enzim Bromelin Dari Ekstrak Kulit Nanas (Ananas comosus L.). Jurnal Ilmiah Sains Vol. II. Universitas Sam Ratulangi; Manado.
Masri, M. 2014. Isolasi dan Pengukuran Aktivitas Enzim Bromelain dari Ekstrak Kasar Bonggol Nanas (Ananas comosus) pada Variabel Suhu dan pH.vol. 2.hal 119-125. UIN Alanudin Makassar.
Menteri Kesehatan RI. 2016. Peraturanmenteri kesehatan republikindonesia nomor 25 tahun 2016tentang rencana aksi nasionalkesehatan lanjut usia tahun 2016-2019. Jakarta: KementerianKesehatan.
Tjay, T., Rahardja K. 2010. Obat Obat Penting: Khasiat, Penggunaan dan Efek Sampingnya. Edisi VI. Cetakan Ketiga: Jakarta.
Winahyu, P. N.P. 2015.Pengaruh PraperlakuanInfusa Kelopak Bunga Rosela (Hibiscus Sabdariffa L.) Terhadap Efek Analgesik Ibuprofen Pada MencitBetinaGalur Swiss.Jurnal Universitas Sanata Dharma: Yogyakarta.